Pengertian Seni Rupa Kontemporer
Contoh Seni Rupa Kontemporer
- Instalasi
- Happening Art
- Performance Art
- Video Art
- Video Mapping
Instalasi
Instalasi adalah karya seni rupa yang dibuat dengan menggabungkan berbagai media baik dua dimensi maupun tiga dimensi dan tidak terbatas pada pengelompokan jenis seni rupa (seni lukis, patung, dll) sehingga membentuk kesatuan baru.
Karya seni ini juga biasanya menawarkan interaktifitas bagi pengunjung pameran, misalnya pengunjung dapat menulis pendapatnya pada kanvas atau sesederhana pengunjung dapat menekan tombol untuk menggerakan sesuatu.
Interaktifitas tersebut menimbulkan dialog langsung, sehingga memberikan perspektif dan nilai lain yang selama ini kurang mendapatkan sorotan dari seni yang telah mapan sebelumnya (seni klasik).
Happening Art
Happening Art adalah persilangan antara pameran seni rupa dan pertunjukan teatrikal. Biasanya bentuk seni ini menghindari penggunaan unsur-unsur teater tradisional, seperti: alur cerita, karakter pemain dan adegan. Meskipun begitu tema dan naskah tetap dibuat pada karya ini, hanya saja lebih banyak terjadi monolog pada karya ini.
Performance Art
Banyak masyarakat bahkan kalangan seniman sendiri sering keliru membedakan antara Performance Art dan Happenign Art. Performance art memang mirip dengan happenings art, yaitu gabungan seni pertunjukan dan seni rupa, tetapi penekanan representasinya tetap menjurus pada aspek visual. Performance Art tidak membutuhkan dialog atau monolog sama sekali.
Video Art
Sebetulnya media seni ini tidak begitu baru, namun kemunculannya lebih banyak di ‘era masa kini’ yang mengacu pada tahun 1970-an – hingga sekarang (setidaknya hingga saat artikel ini ditulis). Intinya Video Art menampilkan gambar bergerak pada layar monitor.
Video Mapping
Video Mapping setidaknya menggabungkan dua jenis seni rupa yang salah satunya adalah Video Art yang disorotkan menggunakan proyektor pada jenis seni lainnya. Berbagai aspek visual pada video yang disorotkan disesuaikan (di mapping/dipetakan) dengan jenis seni lain seperti: arsitektur, instalasi bahkan ke seni tari dan pertunjukan. Pemetaan antara video dan jenis karya lainnya tersebut memberikan nuansa dan perspektif baru bagi dunia seni rupa.
sumber:https:https://www.google.com/amp/s/serupa.id/seni-rupa-kontemporer/amp/
Contoh Karya Seni Kontemporer
- Tokoh Indonesia yang mempopulerkan aliran seni rupa kontemporer adalah Jim Nyoman Nuarta, Supankat, Sprinka, dan Angelina P.
- Tokoh Luar Negeri yang mempopulerkan aliran seni rupa kontemporer adalah Frank Auerbach, Richard Artschwager, dan Ida Applebroog.
Contoh Karya Seni Kontemporer
Karya: A Wind Streak (Angin Raya), Full Moon Croon (Senandung Purnama), The Wind Melodies for the Stone (Nyanyi Angin Kepada Batu), Kidung Hening Taru Raya
Patung berbahan polyresin, copper plate, brass plate, dan stone powder.
Sejak muda, Yani Mariani memiliki kecintaan terhadap seni patung, khususnya menggunakan batu. Menurutnya, setiap batu merepresentasikan artinya sendiri, unik dan tak akan pernah sama. Ia menggunakan keindahan ini untuk menggambarkan kekuasaan sang pencipta lewat bentuk magis pohon, angin, dan bulan. Membuat karyanya sebagai bentuk berserah diri pada yang Maha Kuasa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar